Laman

Jumat, 20 April 2012

RSBI SMAN 1 KOTA BEKASI LAKUKAN PERSIAPAN PPDB


Bekasi, SNP
Pada hari pertama pelaksanaan Ujian Nasional (UN), 16 April 2012 Wakil Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Wamendikbud), Musliar Kasim mengunjungi SMAN 1 Kota Bekasi. Kunjungan tersebut selain melihat kesiapan sekolah juga sebagai upaya menumbuhkan rasa percaya diri anak didik dalam menghadapi Ujian, yang berlangsung hingga 19 April 2012. “Jangan percaya kunci jawaban. Percayalah kemampuan diri sendiri,” ujar Musliar, Senin (16/04) pekan lalu.
Musliar juga menambahkan pentingnya hasil ujian yang baik guna mendukung jenjang pendidikan yang lebih tinggi. “Mungkin saja nanti masuk PTN, layaknya masuk SMP atau SMA. Pakai nilai UN,” ujarnya.
Ditambahkannya, selama ini rektor khawatir mutu pendidikan di suatu daerah berbeda dengan perguruan tinggi di tempat lain. “Selama ini orang bebas masuk PTN dari mana saja. Akibatnya ada keberagaman kualitas. Ujian dimaksudkan untuk menyeragamkan kualitas,” ujar Musliar seraya menambahkan bahwa Kementrian Pendidikan akan selalu membantu sekolah memperoleh fasilitas yang dibutuhkan.

Persiapan PPDB               
                Setelah sukses melangsungkan UN, kini SMAN 1 Kota Bekasi yang berlamat Jl. K.H. Agus Salim No 181 Kota Bekasi ini juga telah mempersiapkan diri untuk Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun pelajaran 2012-2013. Sekolah yang juga menyandang status RSBI ini sudah mensosialisasikan Penerimaan Peserta Didik Baru sejak bulan Maret hingga bulan April ini, hal itu sudah dilakukan lewat website resmi SMA Negeri 1 Kota Bekasi yaitu, www.sman1bekasi.sch.id, dan pemberitahuan kepada Dewan Pendidikan Kota Bekasi, Kepala SMP/MTs se-Kota Bekasi, dan Ketua Komite SMP/MTs se-Kota Bekasi beberapa waktu lalu.
Untuk Pendaftaran PDB tahun ini diadakan dua tahap, tahap pertama jalur prestasi, yang pendaftarannya mulai 1 hingga 5 Mei 2012 dengan daya tampung 96 orang dan akan diumumkan 8 Mei 2012 serta daftar ulang pada 9 sampai 10 Mei 2012. Adapun persyaratan yang ditentukan, yakni,  memiliki surat keterangan telah mengikuti UN tahun 2012 tingkat SMP/MTs atau sederajat dengan nilai rata-rata raport dari semester I sampai V minimal 8,0. Bagi calon siswa yang tidak memenuhi persyaratan nilai rata-rata minimal akan tetapi menjuarai Olimpiade tingkat Provinsi dan mempunyai prestasi akademik atau nonakademik minimal pada tingkat Kota atau Kabupaten dapat mendaftar sebagai calon Peserta Didik Baru, dengan menyerahkan surat keterangan, peringkat siswa selama semester satu sampai semester  lima, kelakuan baik yang ditandatangani Kepala Sekolah SMP/MTs, legalisir Akreditasi Sekolah, dan Sertifikat prestasi Akademik atau nonAkademik, dengan biaya seleksi administrasi Rp.100.000.
Sedangkan pendaftaran tahap kedua untuk jalur umum akan dilaksanakan 11 sampai 16 Mei 2012 dengan daya tampung sebanyak 240 orang, dan dilanjutakan dengan wawancara terhadap calon peserta didik dalam bahasa Inggris dan orang tua atau wali Calon Peserta Didik 21 sampai 23 Mei 2012, dengan ketentuan; memiliki surat keterangan telah mengikuti Ujian Nasional tahun 2012 tingkat SMP/MTs atau sederajat, nilai rata-rata raport semester I hingga V minimal 7,5. Bagi calon siswa yang tidak memenuhi persyaratan nilai minimal akan tetapi menjuarai Olimpiade tingkat Provinsi dapat mendaftar sebagai calon Peserta Didik Baru, dengan menyerahkan surat keterangan prestasi akademik atau nonakademik, kelakuan baik yang ditandatangani Kepala Sekolah SMP/MTs, Sertifikat prestasi Akademik atau nonAkademik, membuat surat pernyataan bersedia seleksi PPDB secara tertulis, dan bersedia mengikuti Program RSBI, dengan biaya seleksi PPDB, Psikotes sebesar Rp. 100.000. Sedangkan untuk Psikotes , test akademis akan dilaksanakan pada tanggal 24 sampai 25 Mei 2012, dan hasil seleksi akan diumumkan 6 Juni 2012.
Persyaratan  yang berdasarkan misi yang di usung oleh SMA Negeri 1 Kota Bekasi demi menghasilkan kepribadian tangguh serta mandiri dan berwawasan mapan yang berkelanjutan dan menghapuskan stigmata pendidikan di seluruh Nusantara, dengan mengapresiasikan semangat siswa khususnya dilingkungan SMA Negeri 1 Kota Bekasi  yaitu dengan mengaktualisasikan sains, teknologi, sosial, seni dan budaya, dalam meningkatkan nilai tambah sehingga menghasilkan siswa berkepribadian tangguh dan mandiri serta memiliki kemampuan berkomunikasi secara global. Mengembangkan keunggulan ekstrakurikuler secara intensif dan berkelanjutan, Mewujudkan sekolah peduli dan berbudaya lingkungan serta melakukan upaya perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup. Menerapkan manajemen sekolah yang kooperatif dan terstandar. Menumbuhkan penghayatan dan pengamalan beribadah sebagai sumber kearifan dan nilai-nilai budi pekerti. (JA)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar